Minus PKB, Semua Partai Dukung Ning Ika Maju Wali Kota Mojokerto Tapi Belum Ada Wakil

LINTASJATIM.com, MojokertoMeski hampir seluruh partai politik (parpol) menyatakan dukungannya, namun Calon Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari belum mengumumkan siapa wakil yang akan mendampinginya. Ning Ita (sapaan akrab, red), menegaskan hampir separuh pantai pengusung mengusulkan kadernya menjadi pendampingnya.

“Jadi di dalam menentukan pasangan Calon Wakil Wali Kota, memang kita tidak bisa menentukan indikator apa yang menjadi pasangan yang tepat,” ungkap Calon Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari usai Deklarasi Dukungan Partai Pengusung Ning Ita Calon Wali Kota Mojokerto Tahun 2024 di halaman GOR Seni Majapahit Kota Mojokerto, Kamis (4/7/2024).

Bacaan Lainnya

Menurutnya, ia ingin ke depan menjadi orang yang bermanfaat dan dalam memimpin Kota Mojokerto menjadi berkah bagi Kota Mojokerto. Ia mengaku tidak ada kriteria untuk menjadi pendampingnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 mendatang. Ia mengaku menunggu petunjuk dari langit yakni Allah SWT.

“Mana yang terbaik dari sekian banyak kandidat calon Wakil Wali Kota yang diajukan. Mboten wonten (kreteria wawali). Saya tidak bisa menyebut nama tapi dari delapan partai politik pengusung, yang tadi mendeklarasikan tadi itu lebih dari separuh memiliki kader-kader yang diusulkan untuk menjadi calon Wakil Wali Kota yang mendampingi saya dalam kontestasi nanti,” katanya.

Mantan Wali Kota Mojokerto periode 2018-2023 ini menjelaskan, jika rekomendasi dari parpol akan diberikan saat sudah menjadi pasangan calon (paslon). Meski begitu ia terus secara intens berkomunikasi dengan jajaran partai baik di tingkat kota, provinsi maupun pusat. Pasalnya yang menerbitkan rekomendasi adalah Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

“Karena seperti teman-teman ketahui seluruh partai itu yang menerbitkan rekomendasi untuk jadi syarat mendaftar ke KPU itu DPP sehingga komunikasi juga kami jalan secara struktural sampai tingkat DPP. Tapi insya Allah saya optimis semua memberikan rekomendasinya. Semoga (bumbung kosong) biar adem,” tegasnya.

Sebelumnya, sebanyak delapan partai politik (parpol) di Kota Mojokerto menyatakan dukungannya kepada Ika Puspitasari. Deklarasi Dukungan Partai Pengusung Ning Ita Calon Wali Kota Mojokerto Tahun 2024 tersebut berlangsung di halaman GOR Seni Majapahit Kota Mojokerto.

Pos terkait