Selain Risma, Banyak Kader PDIP Yang Siap Bertarung Dalam Pilgub Jatim 2024

LINTASJATIM.com, SurabayaWacana duet mantan Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar dengan kader PDI Perjuangan (PDIP) yang juga Mensos RI saat ini Tri Rismaharini (Risma) di Pilgub Jatim 2024 terus mencuat.

Sekretaris DPD PDIP Jatim Sri Untari mengakui nama Risma memang menjadi salah satu kader terbaik PDIP yang punya peluang turun di Pilgub Jatim 2024.

Bacaan Lainnya

Tidak hanya Risma, Untari menyebut ada nama-nama lain yang berpeluang jadi gaco PDIP. Mulai Menpan RB Azwar Anas hingga Bupati Sumenep Achmad Fauzi yang bisa saja diberi rekomendasi PDIP maju di Pilgub Jatim 2024.

“Di PDIP itu banyak nama mumpuni dan asli kader. Ada Bu Risma, Mas Anas, Cak Arifin (Bupati Trenggalek), Mas Dhito (Bupati Kediri), Mas Kanang (Mantan Bupati Ngawi),” kata Untari saat dikonfirmasi detikJatim, Jumat (14/6/2024).

Untari menegaskan PDIP memiliki stok kader melimpah untuk diusung di Pilgub Jatim 2024. Namun, semua keputusan akan ditentukan oleh Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“PDIP banyak kader mumpuni, namun keputusan tetap kita serahkan ke ketum karena Jawa Timur ini wilayah strategis. Jatim ini provinsi terbesar kedua di Indonesia. Kita hati-hati dalam memutuskan, dan saat ini kami fokus pilkada kabupaten/kota,” jelasnya.

Untari tidak menampik bahwa PDIP lebih condong untuk mendukung Khofifah dan memasang kadernya sebagai Cawagub Jatim. Meski Khofifah sudah mendapat rekomendasi sepaket dengan Emil Dardak dari 5 partai politik, Untari menyebut Pilgub Jatim 2024 masih dinamis.

“Masih dinamis, pendaftaran masih Agustus. Satu hari menjelang pendaftaran saja masih bisa berubah, semua bisa terjadi dan dinamis,” terangnya.

“PDIP kan memang tidak bisa mengusung calon sendiri, kalau mau kerjasama ya mau sama PKB atau Bu Khofifah. Antara dua itu pilihan PDIP, tidak ada pilihan lain,” tandasnya.

Pos terkait