Empat Pria Rampok Toko Emas di Banyuwangi Saat Banyak Pengunjung, 3,7 Kg Emas Raib

LINTASJATIM.com, Banyuwangi – Perampokan toko emas terjadi di Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi, Jumat (12/3/2021) sore.

Empat pria tak dikenal merampas 3,7 Kg emas di Toko Emas Wangi di Jalan Gajah Mada Genteng. Pelaku melancarkan aksinya saat toko banyak pengunjung.

Bacaan Lainnya

Kronologi perampokan diawali ancaman pelaku kepada karyawan toko. Saat aksi perampokan, pelaku mengancam akan menembak kepala karyawan. Pelaku langsung mengambil emas yang berada di etalase. Aksi pelaku sangat mulus, terjadi hanya lima menit.

“Empat orang itu datang, saya suruh duduk dulu. Kita bilang baik-baik suruh nunggu dan duduk. Tapi, mereka maksa untuk masuk. Temen kami yang menjaga pintu tiba-tiba didorong”, ucap Hestin, salah satu karyawan toko pada wartawan, Sabtu (13/3/2021).

Menurut keterangan Hestin, saat itu ia mencoba menutup dan mengunci pintu. Namun, ada seorang mengancam dirinya akan menembak kepalanya.

“Dia bilang kalau saya dilarang mengunci pintu, nanti akan ditembak kepala saya”, kata Hestin.

Ia mengaku langsung lari masuk ke dalam toko dikarenakan panik. Lalu, tiga pelaku langsung mengambil emas di etalase, dan satu pelaku menjaga di depan pintu.

Aksi empat pelaku perampokan itu terekam CCTV toko, mulai dari pelaku masuk ke toko dari pintu samping hingga aksi perampokan dilakukan. Akibat aksi nekatnya, pelaku dilaporkan ke aparat kepolisian.

Pos terkait