LINTASJATIM.com, Ngawi – Camat Pitu Kabupaten Ngawi gelar Gowes bersama, Jum’at (13/11/2020). Acara tersebut dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2020.
Tony Hendro Warsito Camat Pitu mengatakan, Gowes bersama ini untuk memperingati HKN yang jatuh pada 12 November kemarin.
“Serta untuk menjalin kebersamaan antar Linsek (lintas sektor) di lingkup Kecamatan Pitu,” kata Tony.
Ia juga menambahkan, Gowes kali ini diikuti banyak instansi mulai dari Puskesmas Pitu, Polsek, Koramil, UPT Dinas pendidik (Dindik) korwil Pitu, dan perwakilan dari 10 Desa.
“Untuk rutenya, kita start dari pendopo Kecamatan Pitu, kemudian melintasi Wates, Desa Kawu, Museum Trinil. Kemudian sarapan pagi di rumah Ida karyawan kantor kecamatan.
“Setelah itu melanjutkan gowes melewati jembatan gantung Desa Karanggeneng, melewati Desa Papungan, Desa Cantel, Ngancar, kemudian finish di pendopo kecamatan Pitu,” pungkasnya. (Dho)