Perhatian! Tiga Ruas Jalan di Surabaya Mulai Malam Ini Akan Ditutup

Tiga Ruas Jalan Raya Surabaya Ditutuo
Tiga Ruas Jalan Raya Surabaya Ditutuo

LINtASJATIM.com, Surabaya – Mulai malam ini, sebanyak tiga ruas jalan di Surabaya akan ditutup kembali sebagai kawasan physical distancing. Segala jenis kendaraan dilarang untuk melintas, begitu pula dengan seluruh aktivitas masyarakat di kawasan ini.

“Iya jadi diterapkan nanti malam, sedang dicek hari ini lokasinya sama Satlantas Polrestabes Surabaya,” kata Dirlantas Polda Jatim Kombes Budi Indra Dermawan kepada detikcom di Surabaya, Jumat (3/7/2020).

Bacaan Lainnya

Dikonfirmasi terpisah, Kasat Lantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra mengatakan tiga ruas jalan yang ditutup yakni Jalan Tunjungan, Jalan Darmo, dan Jalan Pandegiling.

“Akan diberlakukan kembali kawasan Physical Distancing di tiga ruas jalan, yang pertama di Jalan Tunjungan, Jalan Darmo, yang ketiga di Jalan Pandegiling,” papar Teddy.

Teddy menambahkan penutupan ini dilakukan selama seminggu mulai tanggal 3 hingga 9 Juli. Tiga ruas jalan ditutup mulai pukul 21.00 WIB hingga 05.00 WIB. Khusus hari Minggu, jalanan ditutup sejak pukul 21.00 WIB hingga 12.00 WIB.

“Akan dilakukan mulai tanggal 3 sampai tanggal 9 Juli, pemberlakuannya pada jam 21.00 WIB sampai jam 05.00 WIB. Kecuali pada Minggunya sampai jam 12.00 WIB siang,” ungkapnya.

Saat disinggung mengapa dipilih tiga ruas jalan ini, Teddy menyebut setiap malam ketiga jalan ini selalu dipadati masyarakat yang nongkrong dan berkerumun. Padahal, kasus positif COVID-19 di Surabaya masih tinggi.

“Intinya ini merupakan salah satu upaya mencegah penyebaran COVID-19, di mana hasil evaluasi kita agar masyarakat bisa melihat mobilitas dan aktivitas masyarakat di tiga ruas jalan tersebut kita nilai kawasan ramai, padat, dijadikan kawasan kumpulnya masyarakat,” papar Teddy.

“Banyak masyarakat yang malam-malam berkerumun, padahal ini masih masa pandemi. Karena tidak produktif juga malam-malam nongkrong kan percuma. Nah ini salah satu upayanya,” pungkasnya.

Source: detik.com, Lihat Artikel Asli

Pos terkait