Deklarasi di Atas Perahu Kelompok Nelayan Sedati Sidoarjo Dukung Cak Imin Presiden

LINTASJATIM.com, Sidoarjo – Nelayan yang tergabung dalam kelompok nelayan sedati Sidoarjo ini mendeklarasikan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai Calon Presiden 2024 mendatang.

Ada hal yang unik pada deklarasi kali ini. Para nelayan di atas perahu dengan semangat dan suara yang lantang berikrar untuk mendukung Cak Imin.

Bacaan Lainnya

Deklarasi digelar di Desa Segoro Tambak Sedati Kabupaten Sidoarjo, kamis, 03 Maret 2022

“Kami sudah yakin dan mantab mendukung Cak Imin sebagai Capres 2024,” ujar Amin Tohari Koordinator kelompok Nelayan Sedati di lokasi.

Amin mendukung Muhaimin Iskandar untuk maju dalam pilpres karena merupakan tokoh nasional yang dekat dan selalu memperjuangkan nasib masyarakat kecil khususnya nelayan.

Dia berharap jika maju di Pilpres 2024 dan terpilih sebagai presiden, Muhaimin dapat mengatasi permasalahan yang kerap dihadapi para nelayan.

Diketahui sebelumnya, Cak Imin juga hadir berkonsolidasi dengan Kader Partai, Pengurus DPC PKB Sidoarjo serta Anggota Fraksi PKB DPRD Sidoarjo di kediaman Ketua DPC PKB Sidoarjo H. Subandi, Desa Pabean Kecamatan Sedati, Sidoarjo, dan menghadiri Haul Masyayikh dan Haflah Ponpes Al Khoziny 2022/1443 H. Siwalanpanji Rabu (2/03/2022) malam.

Pos terkait