Unik! Warga Candipuro Lumajang Gelar Upacara HUT RI ke-76 di Jembatan Gantung

Pelaksanaan Upacara Bendera
Pelaksanaan Upacara Bendera

LINTASJATIM.com, Lumajang – Puluhan warga Desa Sumber Wuluh, Candipuro, Lumajang mengikuti peringatan upacara HUT RI ke-76 di jembatan gantung kali Regoyo dengan antusias dan khidmat.

Peserta upacara terdiri dari anak-anak hingga orang dewasa. Upacara tersebut telah menerapkan protokol Kesehatan ketat.

Bacaan Lainnya

Tujuan dilaksankannya upacara di jembatan gantung yang membentang sepanjang 150 meter tersebut adalah sebagai bentuk nasionalisme dan ungkapan rasa syukur kepada pemerintah khususnya Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia yang telah membangun jembatan tersebut.

Masyarakat Desa Sumber Wuluh di Dusun Jobong dan Kajar Kosong selama 30 tahun terisolir karena tidak ada jembatan, sehingga kerap terjadi banjir lahar Gunung Semeru.

“Upacara HUT RI tahun 2021 kita tempatkan di jembatan gantung Kali Regoyo sebagai rasa terima kasih masyarakat kami kepada pemerintah RI. Karena selama ini masyarakat kami di Dusun Jobong dan Kajar Kosong selama 30 tahun lebih terisolir dan alhamdulilah tahun ini isolasi itu bisa dibuka,” ungkap Kepala Desa Sumber Wuluh Abdul Azis, Selasa (17/8/2021), seperti dilansir dari laman detik.com.

Pos terkait