Warga Desa Jumeneng Mojoanyar Mojokerto Tewas Tersangkut Enceng Gondok

Proses Evakuasi Mayat
Proses Evakuasi Mayat

LINTASJATIM.com, Mojokerto – Sesosok mayat pria ditemukan mengapung di Sungai Avour, Dusun/Desa Kweden Kembar, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto pada Sabtu (14/8/2021) sekitar pukul 09.00 Wib.

Korban diketahui bernama Ramadhan Guruh Prajatama (22) warga Desa Jumeneng, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto.

Bacaan Lainnya

Korban pertama kali ditemukan oleh warga yang mencium bau busuk setelah dicari sumber bau tersebut tercium dari tanaman enceng gondok di sungai setempat.

Setelah di cek ternyata ada sesosok mayat laki-laki mengapung dalam kondisi tengkurap. Warga kemudian melaporkan kejadian tersebut pada polisi.

Tim Identifikasi Satreskrim Polres Mojokerto membenarkan bahwa korban atas nama Ramadhan Guruh Prajatama (22). Korban dilaporkan keluarganya hilang sejak lima hari lalu atau tepatnya sejak Selasa (10/8/2021).

Mayat korban kemudian dibawa ke RSUD Prof Dr Soekandar. Dari pemeriksaan medis tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Diduga korban mengalami depresi usai berhenti bekerja.

“Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Keluarga korban menyakini jika korban merupakan anggota keluarganya dari tanda lahir di atas telinga sebelah kanan serta tanda bekas operasi di jari manis sebelah kanan dan pihak keluarga korban telah mengikhlaskan kematian korban,” ujar Kapolsek Mojoanyar, AKP Anwar Iskandar.

Pos terkait