Seorang Bocah Temukan Mayat Bayi di Sungai Sumobito Jombang, Begini Kronologinya

Evakuasi Mayat Bayi
Evakuasi Mayat Bayi

LINTASJATIM.com, Jombang – Mayat bayi laki-laki ditemukan mengapung di sungai Dusun/Desa Kendalsari, Kecamatan Sumobito, Jombang. Mayat itu ditemukan oleh dua bocah yang sedang asyik bermain di sekitar lokasi penemuan.

Kepala Desa Kendalsari, Mulyadi membenarkan kejadian tersebut. “Benar, mayat ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Mayat ini, lanjutnya, pertama ditemukan oleh ZK (9) dan RF (9) yang sedang bermain di dekat sungai Dusun Kendalsari.

“Setelah tahu kalau ada mayat di situ, mereka langsung memberi tahu orang tua mereka,” papar Mulyadi kepada wartawan, Sabtu (3/7/2021).

Mayat bayi laki-laki tersebut ditemukan mengapung bercampur dengan sampah di sungai Dusun Kendalsari. Tak sehelai benang pun yang membalut jasad bayi itu. Bahkan tali pusar juga masih menempel pada perut bayi.

“Anggota tubuhnya lengkap. Namun terdapat lebam di perut bayi,” terang Mulyadi.

Sejumlah anggota Polsek Sumobito telah datang ke lokasi untuk olah TKP. Polisi mengevakuasi mayat bayi laki-laki itu ke RSUD Jombang untuk dilakukan visum.

“Olah tempat kejadian perkara sudah dilakukan. Untuk jasad bayi sedang dilakukan visum di rumah sakit,” pungkas Kapolsek Sumobito, AKP M Amin.

Pos terkait