LINTASJATIM.com, Surabaya – Warga di Perumahan Oma Menganti, Desa Bringkang, Kecamatan Menganti, digegerkan dengan penemuan bayi berjenis kelamin perempuan, Rabu (10/3/2021).
Bayi tersebut ditemukan dalam kondisi tali pusar terlepas dan terbungkus tas kresek besar warna merah di area tempat pembuangan sampah.
Bayi malang tersebut pertama kali ditemukan oleh Sutanto (58) yang saat itu tengah membersihkan makam. Kemudian dirinya pergi ke tempat pembuangan sampah.
Disana dirinya curiga melihat tas kresek berwarna hitam. Sutanto pun membukannya, benar saja dirinya menemukan sesosok bayi perempuan di dalamnya yang diberi selimut.
“Ndak nyangka, ternyata itu bayi, saya langsung laporkan ke Bu RW untuk ikut menyaksikan kejadian itu dan di dalam kantong plastik ada kardus, bayinya kondisinya telanjang. Tidak ada selimut atau pakaian. Kasihan, kedinginan,” jelasnya.
Bayi perempuan tersebut langsung dibawa ke bidan desa untuk mendapatkan pemeriksaan. Karena tak ada peralatan untuk perawatan bayi, akhirnya dilarikan ke RS Ibnu Sina.
Kapolsek Menganti, AKP Tatak Sutrisna mengungkapkan kondisi bayi dalam keadaan memprihatinkan.
“Lahir prematur 7 bulan pada saat di rujuk ke Ibnu Sina keadaan bayi masih hidup. Sudah ditangani sama tim medis, sekarang berada di tim inkubator,” katanya.
Namun, saat dirawat di RS Ibnu Sina, bayi yang beratnya kurang dari 1 kilogram tersebut dinyatakan meninggal dunia pada pukul 12.25 Wib.
Hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan terhadap kasus ini dengan terjun ke tempat kejadian dan memeriksa saksi-saksi.