LINTASJATIM.com, Surabaya – Jasad pemotor yang diduga korban bunuh diri dengan cara loncat dari Jembatan Surabaya-Madura (Suramadu) berhasil ditemukan oleh Tim Basarnas. Sebelumnya, korban meninggalkan motor Honda Beat warna hitam bernopol L 5265 FE di Jembatan Suramadu.
Korban ditemukan tewas dengan sejumlah luka di tubuhnya pada Senin (6/9/2021) malam. Jasad korban ditemukan pada Selasa (7/9/2021) pagi dengan mengenakan celana jeans, jaket hitam, jam tangan, dan akik di jari tangannya.
“Benar, ditemukan tadi pagi sekitar pukul 09.00 Wib. Di tengah-tengah, bentang tengah,” ujar Kasi Operasi Basarnas Surabaya, I Wayan Suyatna, seperti dilansir dari laman Jatimnow.com.
Polisi belum bisa memastikan identitas korban karena masih dalam proses penyelidikan.
Dari lokasi kejadian polisi juga menemukan tas, sepatu, helm, sejumlah uang, serta surat yang ditujukkan untuk keluarganya. Pengendara motor lain sempat melihat korban loncat dari jembatan Suramadu.