Monitoring Program Educare, Pelajar NU Blitar Gelar Temu Virtual

Pelajar NU Blitar Rapat Via Zoom Meeting
Pelajar NU Blitar Rapat Via Zoom Meeting

LINTASJATIM.com, Blitar – Dalam rangka menyukseskan program “Gerakan IPNU Educare” PW IPNU Jatim, Pelajar NU Kabupaten Blitar melakukan monitoring melalui Virtual Zoom pada Kamis (13/8/2020).

Gerakan yang di launching oleh PW IPNU Jatim pada Selasa (28/7) lalu merupakan respon atas kebijakan pemerintah tentang belajar di rumah (BDR) selama pandemi Covid-19.

Bacaan Lainnya

Ketua PC IPNU Kabupaten Blitar Sariful Anwar menjelaskan gerakan educare merupakan aksi dalam rangka mengabdikan diri kepada masyarakat saat pandemi dibidang pendidikan.

“Situasi pandemi saat ini mengharuskan pendidikan sekolah dilaksanakan secara jarak jauh atau daring, ini yang melatarbelakangi gerakan educare,” ucapnya.

Sementara itu, Ukhti Nurlaila menambahkan dalam monitoring daring ditujukan untuk memberikan semangat dan motivasi dalam menjalankan program-program educare.

“Kita berharap dengan terselenggaranya monitoring program educare ini bisa memberikan semangat kepada temen anak cabang,” ucap Ketua PC IPPNU Kabupaten Blitar.

Acara virtual ini diikuti oleh perwakilan masing-masing pimpinan anak cabang (PAC) se Kabupaten Blitar. (ndn/Stj)

Pos terkait