Gebyar Pendidikan FKIP UTM: Saatnya Mahasiswa Berinovasi, Bukan Sekadar Ikut Seremonial

LINTASJATIM.com, Bangkalan — Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Trunojoyo Madura (UTM) sukses menggelar acara puncak Gebyar Bulan Pendidikan pada Kamis (31/10/2024).

Acara yang berlangsung di Gedung Pertemuan R.P Mohammad Noer, UTM Bangkalan ini mengusung tema “Transformasi Pendidikan untuk Memacu Inovasi dan Kreativitas Mahasiswa dengan Kecanggihan Teknologi dalam Membentuk Masa Depan”.

Bacaan Lainnya

Ketua Pelaksana, Abad Riyadi, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas kelancaran rangkaian Bulan Pendidikan yang berlangsung selama satu bulan, mulai 4 September hingga 20 Oktober 2024.

“Alhamdulillah, kegiatan Bulan Pendidikan berjalan lancar dengan berbagai rangkaian acara yang diselenggarakan untuk memacu inovasi dan kreativitas mahasiswa FKIP,” tutur Abad.

Puncak acara ini dimeriahkan dengan gebyar penampilan dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan Himpunan Mahasiswa di bawah naungan FKIP UTM. Setiap UKM dan himpunan mempersembahkan kreativitas dan bakat dalam beragam penampilan yang mencerminkan potensi mahasiswa FKIP.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Achmad Mustofa, memberikan pesan inspiratif di sambutanya. Menurutnya, mahasiswa FKIP UTM diharapkan mampu menjadi agen perubahan dan berkontribusi dalam menciptakan masa depan bangsa menuju Indonesia Emas 2045.

“Dengan tema Bulan Pendidikan ini, mahasiswa diajak untuk berkomitmen dan terus berkolaborasi serta belajar secara berkelanjutan. Teknologi modern bisa menjadi pendorong inovasi dan kreativitas yang dibutuhkan dalam dunia pendidikan saat ini,” ungkap Musthofa.

Acara penutupan juga diisi dengan pengumuman pemenang lomba orasi serta pemberian penghargaan kepada mahasiswa baru FKIP yang berprestasi dalam bidang akademik dan non-akademik. Penghargaan ini diberikan oleh BEM FKIP 2024 sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi para mahasiswa dalam berbagai bidang.

Gebyar Bulan Pendidikan FKIP UTM 2024 menjadi momentum penting dalam memperkuat semangat belajar, inovasi, dan kolaborasi mahasiswa FKIP UTM menuju pendidikan yang lebih baik. Diharapkan acara ini dapat menginspirasi mahasiswa untuk terus berperan aktif dalam perkembangan pendidikan di masa depan.

Pos terkait