Lagi, Unisla Raih Predikat Unggul dalam Tata Kelola Kemahasiswaan oleh Kemendikbud Ristek RI

LINTASJATIM.com, Lamongan- Universitas Islam Lamongan kembali menorehkan prestasi. Kali ini datang dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi Kemendikbud Ristek RI yang mengganjar Unisla dengan predikat Unggul dalam Sistem Informasi Kinerja Tata Kelola Kemahasiswaan (SIMKATMAWA).

Dalam pemeringkatan tersebut, Unisla mengalami loncat nilai yang sebelumnya mendapatkan predikat dengan kategori “Baik”. Masuk dalam kluster III, kampus yang berada dibawah naungan YPPTI Sunan Giri Lamongan ini semakin mentahbiskan dirinya sebagai kampus yang memiliki concern dalam pembinaan, pelaporan dan tata kelola kemahasiswaan.

Bacaan Lainnya

Winarto Eka Wahyudi selaku Wakil Rektor III bidang kemahasiswaan menerangkan, bahwa jajarannya memang ditargetkan dapat memenuhi kriteria Indikator Kinerja Utama (IKU) Perguruan Tinggi. Menurutnya, pembibitan prestasi mahasiswa, pemerolehan hibah mahasiswa dan delegasi kompetisi menjadi faktor kunci.

Indikator kinerja mahasiswa meraih prestasi (baik level provinsi, nasional, internasional, karya mahasiswa, dan sertifikasi kompetensi internasional) serta dosen pembimbing mahasiswa harus kita laporkan melalui aplikasi Simkatmawa” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Biro Kemahasiswaan Diah Ayu Novitasari membeberkan bahwa timnya selalu up to date dalam pelaporan prestasi dan tata kelola kemahasiswaan. Ia menambahkan bahwa hasil pelaporan mahasiswa meraih prestasi dan dosen pembimbing dapat dilihat pada Dashbord SIMAKTMAWA sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh PDDikti.

Diah berkomitmen bahwa pihaknya akan terus mengembangkan program kemahasiswaan melalui berbagai program hibah, lomba/kompetisi, afirmasi atau lainnya. Hal ini menurutnya karena pelaksanaan evaluasi dalam bentuk pelaporan Kinerja Tata Kelola Kemahasiswaan dalam bentuk SIMKATMAWA sekaligus menjadi wahana bagi PT melaporkan prestasi mahasiswa dan institusi bidang kemahasiswaan terkait.

Capaian ini diraih setelah sebelumnya melalui Surat Keputusan Kepala LLDIKTI Wilayah VII Nomor: 186/LL7/SK/KLA/2024 Unisla dinobatkan sebagai perguruan tinggi terbaik ketiga dalam bidang prestasi Kemahasiswaan oleh LL Dikti Wilayah VII Jawa Timur.

Pos terkait