LINTASJATIM.com, Probolinggo – Seorang warga Kota Probolinggo, Agus Sumantri dari Kelurahan Sukabumi, Kecamatan Mayangan, melaporkan dugaan tindak kekerasan oleh seorang oknum polisi ke Mapolresta Probolinggo Kota.
Agus mengaku dipukul oleh polisi tersebut dalam sebuah kejadian yang terjadi pada Kamis (7/11/2024) sekitar pukul 09.00 WIB.
Menurut Agus, insiden ini berawal ketika dirinya tengah menikmati sarapan di sebuah warung nasi padang di Kelurahan Sukabumi dan secara tidak sengaja bertemu dengan istri dari oknum polisi yang diketahui sebagai teman sekolahnya.
“Saat bertemu ndak sengaja, itupun kami tidak ngapa-ngapain hanya berbincang,” ungkapnya.
Ketika mereka berbincang, oknum polisi itu tiba-tiba muncul dan langsung melakukan penganiayaan dengan menggunakan gelas kaca, yang mengakibatkan Agus mengalami luka di bibir dan patah pada bagian gigi depannya.
“Kalau saya mau berselingkuh, tentu tidak akan di tempat terbuka seperti ini,” tegas Agus.
Tidak terima dengan kejadian tersebut, Agus segera melapor ke Mapolresta Probolinggo Kota dengan didampingi oleh kuasa hukumnya.
“Saya diminta menceritakan kronologi kejadian. Saya berharap tindakan ini diusut tuntas,” ujarnya penuh harap.
Ketika ditanya lebih lanjut mengenai hubungannya dengan istri oknum polisi itu, Agus menjelaskan bahwa pertemuan terakhir mereka terjadi sembilan bulan lalu, saat dirinya bekerja sebagai sopir dalam rombongan wisata ke Bromo, yang ternyata salah satu penumpangnya teman lamanya itu.
AKP Didik Royanto, Kasatreskrim Polres Probolinggo Kota, mengonfirmasi adanya laporan tersebut dan menyatakan bahwa proses pemeriksaan terhadap oknum polisi sedang berlangsung.
“Laporannya memang ada, tetapi kami tidak bisa menjelaskan secara detail terkait kedinasan oknum tersebut,” jelasnya.”