LINTASJATIM.com, Situbondo – Pemerintah daerah dan Pemerintah Provensi Jawa Timur telah menyediakan kapal cepat pada Selasa (15/10/2024).
Kapal cepat yang akan berlayar di Pelabuhan jangkar, Situbondo ini bertujuan untuk meningkatkan konektivitas ke Kepulauan Madura serta mempercepat waktu perjalanan dan mengurangi waktu tunggu di laut.
Ir. Rikhwan Sugihartono, Kepala Dinas Perhubungan Situbondo menegaskan tujuannya adanya kapal cepat di Pelabuhan Jangkar ini untuk memenuhi kebutuhan penumpang yang ingin bepergian ke Kepulauan Madura.
“Dengan hadirnya kapal cepat ini, waktu perjalanan yang sebelumnya memakan waktu 4 hingga 5 jam dapat dipersingkat, sehingga penumpang tidak perlu lagi menunggu lama di tengah laut,” ungkapnya.
Ia juga menjelaskan Kapal cepat yang akan di operasionalkan memiliki kapasitas 364 penumpang dan hanya mengizinkan barang bawaan penumpang saja.
“Kami berharap fasilitas baru ini dapat memberikan manfaat dan kenyamanan bagi masyarakat dalam perjalanan laut.” tambahnya.
Dengan adanya kapal cepat ini diharapkan masyarakat dapat merasakan manfaat dan kenyamanan dari fasilitas baru ini. Serta dapat meningkatkan ekonomi dan mempermudah mobilitas masyarakat Pulau Madura.