Sholat adalah tempat untuk bermunajat kepada Allah SWT. Tidak ada ibadah wajib kepada makhluk yang lebih disukai Allah setelah tauhid kecuali Sholat. Seandainya ada ibadah yang lebih disukai Allah selain sholat, maka para malaikat akan melaksanakan ibadah tersebut.
Maka dari itu, pekerjaan para malaikat ada yang selalu bersujud, rukuk dan mengerjakan rukun sholat yang lainnya. Sedangkan sholat yang kita lakukan adalah berupa kumpulan dari berbagai macam bentuk ibadah para malaikat. Itulah salah satu bukti bahwa sholat termasuk ibadah yang disukai oleh Allah.
Para hadirin rahimakumullah
Sholat tidak boleh ditinggalkan meskipun dalam keadaan sakit atau sebagainya. Selama akal dan badan masih sehat, maka sholat harus dilaksanakan dengan cara semampunya.
Sholat juga harus diutamakan daripada perkara dunia lainnya seperti pekerjaan, anak istri, harta, jabatan dan lainnya. Jangan sampai jadi orang yang menyesal karena mengutamakan hal dunia hingga melupakan sholat. Allah SWT berfirman:
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تُلْهِكُمْ اَمْوَالُكُمْ وَلَآ اَوْلَادُكُمْ عَنْ ذِكْرِ اللّٰهِ ۚوَمَنْ يَّفْعَلْ ذٰلِكَ فَاُولٰۤىِٕكَ هُمُ الْخٰسِرُوْنَ
Artinya: Hai orang-orang beriman, janganlah hartamu dan anak-anakmu melalaikan kamu dari mengingat Allah. Barangsiapa yang berbuat demikian maka mereka itulah orang-orang yang merugi.
Dari ayat tersebut menjelaskan bahwa yang dimaksud dzikir atau ingat Allah yaitu sholat lima waktu. Dan dari ayat tersebut bisa diambil pengertian bahwa semua perkara, meskipun sudah diperbolehkan tetapi bisa menyebabkan lupa dan meninggalkan sholat maka termasuk maksiat yang harus kita jauhi.
BACA HALAMAN BERIKUTNYA..